Tips Lolos CPNS 2017 Ala Kemenpan-RB: Percaya Diri!


Lia Cikita 2017-09-13 16:27:38 Tips 61 kali

Ilustrasi (Foto : istimewa)

Jakarta, Kabar28.com,  - Pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) gelombang kedua hari ini memasuki hari ketiga. Pendaftaran CPNS pada gelombang kedua ini sendiri akan berlangsung hingga dua minggu ke depan.

Pada gelombang kedua ini pemerintah membuka 17.428 lowongan CPNS. Jumlah tersebut terdiri dari 60 Kementerian dan Lembaga serta 1 Pemerintah Provinsi yakni Provinsi Kalimantan Utara

Kepala Biro Hukum, Komunikasi dan Informasi Publik Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB) Herman Suryatman mengatakan pihaknya mempunyai tips sendiri untuk masyarakat yang ingin lolos tes CPNS 2017. Jika masyarakat mengikuti tips tersebut dirinya meyakini 99% bisa lulus tes.

"Kemenpan RB punya tips sendiri untuk masyarakat yang ingin lulus tes CPNS 2017," ujarnya, Rabu (13/9/2017).

Adapun tips sukses lulus CPNS 2017 menurut Kemenpan-RB sebagai berikut :

1. Cermat dan hati-hati dalam mendaftar, jangan lupa lakukan check and recheck.

2. Percaya diri dan tingkatkan kompetensi (wawasan kebangsaan, intelektual umum dan karakter kepribadian) dalam mengikuti SKD.

3. Berdo'a dan berserah diri kepada Allah SWT

Sumber : okezone.com

 

Bagikan Berita/Artikel ini :

Berita Terkait


Berita Terbaru


close