Komisi II DPR RI Kunjungi Kantor Baru Bawaslu Sumsel di Jakabaring


Junaedi Abdillah 2016-12-20 08:51:59 Palembang 32 kali

Komisi II DPR RI saat berkunjung ke kantor baru Bawaslu Sumsel di kawasan Jakabaring, Palembang. (foto : adi)

Palembang, Kabar28.com - Pelaksanaan Pilkada di Sumsel kedepan diharapkan dapat berjalan dengan baik dan benar secara maksimal, baik dalam proses maupun pelaksanaannya.

Hal tersebut disampaikan Komisi II DPR RI saat melakukan kunjungan ke kantor baru Bawaslu Sumsel di kawasan Jakabaring Palembang, sekaligus berharap agar pihak pengawas Pilkada tersebut dapat melaksanakan tugasnya secara utuh dalam mengawasi pelaksanaan pilkada.

Hingga sumsel bisa menjadi proyek percontohan pilkada serentak yang baik sesuai aturan.

Wakil Ketua Komisi II DPR RI, Muzzamil Yusuf kepada wartawanmengatakan, pihaknya sengaja melaksanakan kunjungan ke Sumsel, dalam rangka melihat proses persiapan Pilkada di Muba dan pelaksanaan e-ktp.

"Jadi kami sengaja kesini untuk melihat proses pra pilkada. Dan kami nilai cukup baik persiapannya," ucapnya, Senin (19/12).

Dirinya menilai selain persiapan dalam bentuk teknis, Sumsel juga telah mempersiapkan berbagai infrastruktur yang mendukung persiapan pilkada serentak. "Kita harapkan, Sumsel ini jadi proyek percontohan pilkada yang baik. Bahkan Bawaslu juga telah memiliki kantor yang baru yang memiliki kawasan cukup luas," harap Muzazamil.

.Selain itu, tambah Muzzamil, diharapkan nantinya pelaksanaan pesta demokrasi di Sumsel benar-benar bersih dengan terbangunnya proses demokrasi, tanpa dinodai intervensi PNS didalamnya. "Ini yang kami harapkan, dan semoga Sumsel dapat melaksanakan pilkada yang lebih baik," ujar dia.

Hal yang sama juga diungkapkan oleh Ketua Bawaslu Sumsel, Andika Pranata Jaya. Menurut dia, saat ini progress persiapan pilkada di Muba telah memasuki tahapan. Dan Bawaslu melalui Panwaslu kabupaten Muba terus melakukan pengawasan, untuk mengantisipasi berbagai pelanggaran yang terjadi. "Kita harapkan nantinya proses ini berjalan dengan lebih baik. Dan Muba dapat menjadi proyek percontohan pilkada yang baik sesuai aturan," katanya.

Sekretaris Bawaslu Sumsel, Iriadi menambahkan, kedatangan anggota Komisi II DPR RI, untuk melihat keberadaan Kantor Bawaslu Sumsel yang baru yang berada di Jakabaring.

"Mereka datang untuk menyaksikan keberadaan kantor Bawaslu yang baru. Insya Allah akan segera di tempati pada Januari tahun depan,"kata Iriadi." Saat ini, Bawaslu tengah memproses tertib administrasi kantor tersebut. Nantinya ini akan menjadi kantor defenitif Bawaslu Sumsel," tutup Iriadi. (AD).

Bagikan Berita/Artikel ini :

Berita Terkait


Berita Terbaru


close