Pengacara Setya Novanto Disebut Banyak Omong


Lia Cikita 2017-11-18 15:47:09 Politik 137 kali

Pakar Hukum Pidana Romli Atmasasmita usai mengisi seminar nasional tentang anti korupsi di Mercure Ancol Hotel, Jakarta Utara, Sabtu (18/11/2017).(Foto:Istimewa)

Jakarta, Kabar28.com - Pakar Hukum Pidana Romli Atmasasmita mengaku heran dengan pengacara Setya Novanto, Fredich Yunadi.

Diketahui beberapa waktu lalu, Fredich Yunadi berniat menempuh Pengadilan Hak Asasi Manusia (HAM) di Den Haag untuk penyelesain kasus dugaan koruspi KTP-elektronik, Setya Novanto.

"Komnasham belum bergerak kok, ngapain?, ada pelanggaran diaturan. Kedua ini penegakan hukum gimana ceritanya," ujar Romli di kawasan Ancol, Jakarta Utara, Sabtu (18/11/2017).

Ia mengatakan keinginan pengacara Setya Novanto dinilai belum mengerti essensial pengadilan Hak Asasi Manusia (HAM).

"Kalau baca undang-undang HAM bukan urusan ini, tapi urusan negara pada rakyat," kata Romli.

Ia menilai apa yang sering dipertontonkan Fredich Yunadi dalam membela Setya Novanto, dianggap berlebihan.

"Karena pengacara banyak omong, ga boleh begitu hukum, pengacaranya harus tertib ngomongnya," ujar Romli.

Sumber: tribunnews.com

Bagikan Berita/Artikel ini :

Berita Terkait


Berita Terbaru


close