Setya Novanto : Partai Golkar dukung pemerintah


Rovil Amin 10-11-2016 11:34:59 Nasional 6 kali

Jakarta, Kabar28.com - Musyawarah Pimpinan Nasional Kesatuan Organisasi Serbaguna Gotong-Royong (Kosgoro) 1957 resmi dibuka. Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto dan Ketua Kosgoro 1957 Agung Laksono membuka musyawarah yang rencananya digelar 9-11 November 2016.

Dalam sambutannya, Novanto menegaskan dukungan partai berlambang pohon beringin itu kepada pemerintah. "Kita tidak punya pengalaman jadi oposisi. Ketika jadi oposisi, maka Golkar berantakan," kata Novanto di Hotel Ibis, Cawang, Jakarta, Rabu, 9 November 2016.

Novanto berharap Kosgoro 1957 kembali ke khitahnya sebagai organisasi karya dalam bidang koperasi serta usaha mikro, kecil, dan menengah. Kekuatan ini untuk bisa bersatu. "Dalam muspimnas ini, saatnya ekonomi kerakyatan sebagai organisasi koperasi harus ditumbuhkan kembali," ujarnya. 

Novanto memuji perkembangan Kosgoro di daerah yang pesat. Sebab, ketika ke daerah, dia selalu disambut kader Kosgoro. "Ini yang harus dicontoh pemimpin, partai, dan Kosgoro. Ada orang yang tidak mengisi jabatan, tapi bergerak di ormas-ormas."

Dukungan terhadap pemerintah juga ditegaskan Ketua Kosgoro 1957 Agung Laksono. Ia menyatakan dukungannya terhadap Presiden Joko Widodo pada Pemilihan Umum 2019, termasuk memberikan dukungan bagi Basuki Tjahaja Purnama pada Pemilihan Kepala Daerah 2017.

Pembukaan musyawarah berlangsung singkat. Beberapa petinggi partai Golkar hadir dalam acara tersebut, seperti Deff Laksono, Melky Lakalena, dan Gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo.

Sumber : Tempo.co

Related Post


Berita Terbaru


close