Mario Akan Kembali Raih Penghargaan Tokoh Budaya dan Pariwisata Sumsel


Junaedi Abdillah 2016-12-01 14:32:37 Lahat 203 kali

Mario Saat Menjelaskan Pariwisata Lahat dihadapan Anggota DPD RI didampingi Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Lahat. (foto : jumra)

Lahat, Kabar28.com - Berkat usaha dalam mengembangkan serta mengenalkan Pariwisata Lahat kepada seluruh masyarakat Sumatera Selatan dan Indonesia umumnya, Mario telah beberapa kali mendapatkan penghargaan sebagai tokoh inspirasi. Dalam dua kesempatan, Mario mendapatkan penghargaan yakni  pada 7 Oktober  dan 12 November.

Pada tanggal 12 November lalu, Mario masuk dalam kategori "Sosok" dimedia Kompas. Kesemuanya ini diraihnya atas kemauannya dalam mengembangkan dunia pariwisata yang ada. Penghargaan terus bergulir diterima Mario.

Selanjutnya, pada 3 Desember mendatang, Mario akan menerima kembali sebuah penghargaan yakni "Penghargaan Sebagai Tokoh Budaya dan Pariwisata Sumatera Selatan", dimana acara ini akan dihadiri oleh Prof. Dr. Din Syamsudin.

Mario mengatakan, dirinya merasa bangga atas apa yang telah diberikan oleh pemerintah terhadapnya. Diapun tidak pernah menyangka akan mendapatkan begitu banyak penghargaan apalagi penghargaan secara berturut-turut.

"Saya tidak pernah berpikir untuk mendapatkan penghargaan atau apresiasi apapun dan dari siapapun. Apa yang saya lakukan karena saya cinta kepada tanah kelahiran," ungkapnya.

Dilanjutkannya, semua yang dilakukan selama ini adalah sebuah sedikasi untuk tanah kelahirannya yakni Kabupaten Lahat, dan ini adalah sebuah konsekuensinya dalam mengembangkan dunia pariwisata di Bumi Seganti Setungguan.

Dijelaskannya juga, dalam mengembangkan potensi pariwisata lahat ini, tentunya memerlukan begitu banyak pengorbanan, salah satunya pengorbanan waktu dan tenaga serta pikiran bahkan biaya. Namun itu semua tidak menjadi penghalang bagi Mario dalam menjalankan konsekuensinya dalam mengembangkan potensi yang ada khususnya potensi pariwisata.

"Sebelumnya saya tidak menyangka akan mendapatkan penghargaan secara berturut-turut. Ini semua atas dukungan semua element. Alhamdulillah, kedepan mari kita bersama-sama mengembangkan potensi budaya, pariwisata yang ada sehingga Lahat dikenal oleh banyak orang," tukasnya. (Jum)

 

Bagikan Berita/Artikel ini :

Berita Terkait


Berita Terbaru


close